
Embarkasi Haji dan Umroh Akan Dibangun di Majalengka
CakrawalaMedia – Embarkasi haji dan umroh akan dibangun di Majalengka. Pemerintah Daerah (Pemda) Majalengka merencanakan pembangunan embakarsi haji dan umroh. Pembangunan embarkasi haji dan umroh akan dibangun pada tahun depan (2026) di kawasan Aero city, Kecamatan Kertajati, Kabupaten Majalengka.
Lokasi embarkasi yang akan segera dibangun dinilai strategis karena berada tak jauh dari Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati Majalengka.
Rencana pembangunan embakasi haji di kawasan Aero city, Kertajati pada tahun depan disampaikan langsung oleh Bupati Majalengka, H.Eman Suherman pada acara pelepasan calon jamaah haji kloter 15 Majalengka, Minggu (18/5/2025).
Dengan adanya embarkasi haji dan umroh di Kertajati, maka nantinya jamaah haji Kabupaten Majalengka, tidak perlu lagi berangkat dari embarkasi Indramayu seperti selama ini. Keberadaaan embarkasi kawasan Aero city ini juga akan memangkas jarak dan waktu tempuh jemaah asal Majalengka dan sekitarnya, sehingga lebih nyaman.
“Rencana pembangunan embarkas haji dan umroh ini sudah saya sampaikan pada Gubernur Jawa Barat Bapak Dedi Mulyadi dan Menteri Agama RI, Nasaruddin Umar, alhamdulillah gubernur dan menteri agama memberikan dukungannya,”kata Bupati Eman Suherman di Pendopo Kabupaten Majalengka.
Bupati Eman Suherman optimis pembangunan embarkasi haji dan umroh di Kabupaten Majalengka akan segera terealisasi pada tahun 2026 nanti. ” Investor untuk merealisasikan pembangunan embarkasi sudah siap, dan Pemprov Jawa Barat juga sudah siap membantu dalam pembiyaanya,”jelasnya.
IKLAN
Sementara itu, calon jamaah haji yang dilepas langsung oleh Bupati Eman Suherman di Pendopo tergabung dalam kelompok terbang (Kloter) 15 yang seluruhnya berjumlah 445 orang.
Usai acara pelepasan oleh bupati, ratusan calon jamaah haji menuju embakasi haji di Indramayu. Rombongan calon jamaah ini baru akan diterbangkan menuju Tanah Suci pada Senin, 19 Mei 2025, sekitar pukul 10.30 WIB dari BIJB Kertajati. (C-04)