Hasil Survei Indikator, Eman Suherman Ungguli Karna Sobahi

Hasil Survei Indikator, Eman Suherman Ungguli Karna Sobahi

MAJALENGKA –  Hasil survei Indikator, Eman Suherman Ungguli Karna Sobahi. Tingkat popularitas dan elektabilitas H.Eman Suherman terus melejit jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Majalengka. Berdarkan hasil survei terbaru yang dirilis Indikator Politik Indonesia, pria yang akrab disama Mama Eman ini bertengger ditempat teratas.

Dalam survei yang melibatkan 35 nama tokoh yang beredar dalam bursa Bakal Calon Bupati (Bacabup), Mama Eman berada diperingkat teratas dengan raihan dukungan mencapai 37,4 persen.

Dalam survei yang dilakukan pada 5 sampai 11 Juli 2024 tersebut, dukungan untuk Sekretaris Daerah (Sekda) Majalengka Eman Suherman unggul 8,7 persen dari Bacabup Petahana, H.Karna Sobahi. Bakal Calon Bupati (Bacabup) yang sudah mendapat surat tugas dari PDIP itu memperoleh dukungan total sebesar 28,7 persen.

Pemerhati politik Majalengka Arie Setiawan mengatakan, bila mengacu pada hasil survei tersebut terlihat bahwa dukungan kepada Eman Suherman terus meningkat. Ia pun membandingkan dengan hasil survei yang juga dilakukan Indikator Politik Indonesia  sebelumnya.

Pada hasil survei Indikator Politik Indonesia pada 21-30 April 2024, dari 31 nama yang dinilai potensial menjadi Bacabup Majalengka 2024-2029, Eman Suherman meraih dukungan total 32,7 persen. Kemudian disusul oleh Karna Sobahi yang memperoleh 29 persen.

“Bila mengacu pada kedua survei tersebut, jarak atau gap dukungan antara Eman Suherman dan Karna Sobahi makin lebar. Pada survei pertama gap angkanya hanya 3 persen, sedangkan pada survei terbaru, selisih dukungan antara peringkat pertama dan kedua sebesar 8,7 persen,”ujarnya, Jumat (2/8/2024).

IKLAN

Melihat data berdasarkan survei tersebut, maka Eman Suherman memiliki peluang besar untuk terpilih menjadi bupati Majalengka. “Hasil survei secara empiris menunjukkan bahwa tingkat elektabilitas seseorang, sehingga secara matematis peluang tokoh tersebut untuk terpilih dalam Pemilihan Bupati (Pilbup) menjadi lebih terbuka,”jelasnya. (CM-03)

Baca Juga  Turnamen Sepak Bola Perempuan Piala Dena Ramdhan Digelar

Bagikan :
CATEGORIES
TAGS

COMMENTS

Wordpress (0)